Type Here to Get Search Results !

Alasan Flu Sebabkan Pneumonia

0

BAGAIMANA MENYEMBUHKANNYA?

  • Kesehatan

 

Influenza atau flu menjadi penyakit umum yang menyerang manusia. Influenza juga biasanya menyebabkan epidemi musiman (musim flu). Flu musiman ini normalnya memiliki gejala yang sama, yakni sakit tenggorokan, batuk, hidung tersumbat atau meler, sakit kepala, hingga bersin.

Baca juga : Dampak Lingkungan Serangan Israel ke Gaza

Secara medis, flu musiman tidak memerlukan bantuan dokter atau konsumsi obat. Sebab, tubuh akan dengan sendirinya melakukan pemulihan. Bantuan medis dapat dilakukan jika flu tidak kunjung membaik setelah kurun waktu 7 (tujuh) hari.

Meski umum, influenza juga tidak serta merta dipandang remeh. Influenza rupanya juga berpotensi menyebabkan dampak yang lebih besar, bahkan hingga kematian. Dampak yang lebih parah ini rentan terjadi pada kelompok tertentu, seperti anak-anak, ibu hamil, dan lansia yang berusia lebih dari 65 tahun.

Wanita hamil beresiko 3-4 kali lipat lebih tinggi untuk rawat inap atau kematian disebabkan oleh influenza, dibandingkan dengan wanita yang tidak hamil.

Sebuah fakta mengungkapkan bahwa influenza dapat memberikan dampak yang lebih serius Influenza (flu) dapat menyebabkan pneumonia atau radang paru-paru. Kondisi radang paru-paru terjadi saat kantung udara (alveolus) pada paru-paru yang seharusnya menjadi tempat pertukaran udara, menjadi penuh oleh cairan. Keberadaan cairan ini menghalangi oksigen mencapai aliran darah.

Baca juga : Era Penuaan Penduduk Indonesia Dimulai

Faktanya, influenza menjadi penyebab paling umum munculnya penyakit pneumonia. Akan tetapi, tidak selalu kasus influenza menyebabkan pneumonia. Yang jelas, keduanya, baik influenza dan pneumonia, dapat menular lewat percikan cairan yang dihasilkan dari batuk, bersin, atau saat berbicara.

Gejala pneumonia dapat dilihat dari ciri-ciri yang lebih parah daripada flu biasa, dari lendir batuk yang biasanya menghasilkan lendir berwarna hijau, kuning atau bahkan berdarah, sesak napas, nyeri dada, hingga muntah dan mual.

Langkah pertama adalah meminta bantuan medis jika flu dirasa semakin parah. Nantinya, dokter akan mendiagnosis kondisi Kawan.

Jika Kawan didiagnosis mengalami kondisi pneumonia dan disebabkan oleh bakteri, dokter akan memberikan antibiotik. Perlu ditekankan bahwa antibiotik harus dihabiskan meskipun Kawan merasa kondisi sudah jauh lebih baik.

Sementara itu, jika pneumonia diketahui disebabkan oleh virus, dokter kemungkinan akan memberikan antivirus.

Baca juga : Mengapa Orang-Orang di Loma Linda Bisa Hidup Lebih Lama?

Source : goodnewsfromindonesia

Tags

Post a Comment

0 Comments

Top Post Ad

Buttom Ads Post