Type Here to Get Search Results !

Microsoft Dapat Dikenai Denda Karena AI

0

HAL INI TERKAIT TRANSPARANSI BING AI

  • Iptek

Bonail - News: Jika Microsoft tidak memberikan tanggapan kepada Uni Eropa sebelum 27 Mei 2024, mereka menghadapi ancaman denda hingga 1 persen dari pendapatan tahunannya. Hal ini didasarkan pada Undang-Undang Layanan Digital Uni Eropa yang membutuhkan informasi terkait Bing dan layanan kecerdasan buatan (AI) generatif.

Baca juga :  Tahun 2100, Penyu Jantan Terancam Punah

Diklansir dari Kotakgame, pada 17 Mei 2024, Komisi Eropa mengatakan bahwa mereka ingin Microsoft memberikan informasi tentang ancaman AI generatif di Bing. Uni Eropa mengajukan permintaan pada 14 Mei 2024 yang menekankan ancaman khusus dari fitur AI generatif Bing, seperti Copilot dan layanan pencipta gambar oleh Designer.

Microsoft diberi waktu hingga 27 Mei 2024 oleh Uni Eropa untuk memenuhi permintaan ini. Uni Eropa dapat menjatuhkan denda hingga 1 persen dari pendapatan tahunan Microsoft jika tidak dipenuhi dan denda tambahan hingga 5 persen dari pendapatan harian rata-rata perusahaan jika permintaan ini terus diabaikan.

1 persen mungkin terdengar kecil untuk sebuah denda dari pendapatan. Tetapi untuk Microsoft, itu bisa mencapai lebih dari USD 2 miliar, dengan pendapatan perusahaan pada tahun 2023 sebesar USD 211 miliar. 

Meskipun belum ada informasi yang menunjukkan bahwa Microsoft melakukan pelanggaran terhadap undang-undang Uni Eropa, pemberitahuan ini merupakan peringatan penting yang akan memiliki konsekuensi yang signifikan jika diabaikan. Ini adalah tindakan proaktif Uni Eropa untuk memastikan kepatuhan dan transparansi penggunaan teknologi AI oleh perusahaan besar seperti Microsoft. (KA)

Baca juga : ByteDance Lebih Pilih Tutup TikTok di Amerika Serikat


Tags

Post a Comment

0 Comments

Top Post Ad


Buttom Ads Post