Type Here to Get Search Results !

Harus Tahu, Ini 5 Negara Terbersih Di Dunia

0

5 NEGARA TERBERSIH DI DUNIA

  • Lingkungan

https: img.okezone.com content 2022 01 18 408 2534218 5-negara-terbersih-di-dunia-nomor-1-favorit-wisatawan-mo6vMU1mrS.jpg

Meningkatnya jumlah penduduk diiringi dengan kebutuhan hidup yang kian meningkat menjadi salah satu pemicu semakin banyaknya sampah hingga polusi udara di tiap negara. Kebersihan memang sebagian dari iman. Ya, pada dasarnya, tingkat kebersihan berbanding lurus dengan tingkat kesehatan. Semakin bersih suatu wilayah, maka akan semakin tinggi pula tingkat kesehatannya, dan begitu juga sebaliknya. 

Di mulai dari lingkungan terkecil seperti keluarga, desa, kota, hingga negara, kebersihan selalu berkorelasi dengan kenyamanan dan kesehatan warga masyarakatnya. Itulah mengapa predikat sebagai negara paling bersih di dunia bisa menjadi salah satu capaian tersendiri. Di dunia ini, ada beberapa negara yang dijuluki sebagai negara terbersih.

Baca juga : Hewan Langka Yang Jarang Diketahui

  • Denmark 

https://www.leaders-in-law.com/wp-content/uploads/2020/06/denmark.png

Tak hanya cuma dikenal sebagai negara dengan penduduk yang bahagia, Denmark juga berhasil mencatatkan namanya sebagai negara terbersih nomor satu di dunia tahun ini.

Prestasi membanggakan tersebut tentu tak lepas dari upaya masyarakat dan pemerintah dalam menerapkan prinsip sustainability, memaksimalkan penggunaan energi yang dapat diperbarui,, menjaga kebersihan dan penggunaan air, serta melawan perubahan iklim. 

Salah satu yang paling bisa dicontoh adalah tren penggunaan transportasi berupa sepeda untuk mendukung mobilitas harian para warganya.

  • Swedia

https://bitocto.com/wp-content/uploads/2019/04/sunset-over-riddarholmen-chruch-in-old-town-stockholm-city-sweden-855564060-5ad546a404d1cf0037fbf9b3.jpg

Swedia merupakan salah satu negara di Semenanjung Skandinavia yang mempunyai karakter bersih, damai, dan berkembang dengan baik. Swedia sebagai negara terbersih di dunia dengan skor sebesar 80.51. Beberapa di antaranya bahkan berpendapat negara ini seharusnya menempati peringkat pertama.

Pemerintah negara Swedia melalui peraturan-peraturannya turut berperan dalam menjaga lingkungan agar lebih bersih dan meningkatkan penghijauan di Swedia.

Peraturan tersebut antara lain meliputi penggunaan energi terbarukan serta menetapkan kebijakan tentang daur ulang sampah. Swedia diakui mempunyai sistem daur ulang sampah yang paling efisien. 

  • Norwegia

http://miniomki.pl/wp-content/uploads/2016/07/5-4.jpg

Negara berpenduduk 6 juta jiwa ini memang terkenal sebagai negara makmur dan bersih. Hampir semua kota di Norwegia memang terlihat sangat bersih dan akan sulit ditemukan tumpukan sampah di sana. Menurut laman AZO Cleantech, sejak 1960, Norwegia sudah memiliki sistem yang akan mengatur dan mengelola kebersihan lingkungan hidup.

Pembangunan sistem kelistrikan, sanitasi, bendungan, dan tempat pembuangan sampah yang modern sudah dilakukan oleh pemerintah Norwegia sejak zaman dulu. Pemerintah Norwegia bahkan sudah mulai membangun teknologi pembangkit listrik dari alam sehingga penggunaannya tidak berdampak negatif bagi lingkungan hidup.

Baca juga : Negara Dengan Sistem Pendidikan Terbaik Di Asia Tenggara

  • Swiss

https://www.tourist-destinations.com/wp-content/uploads/2012/01/shutterstock_665388451-2.jpg

Berikutnya ada Swiss yang tidak hanya populer dengan produksi coklatnya yang sudah mendunia, tapi juga kebersihan paripurna yang diwujudkan dari jalanan sampai ke puncak gunung. 

Swiss memiliki komitmen tinggi untuk menjadi negara terbersih di dunia lewat sistem sanitasi airnya yang tertata. 

Sistem daur ulang di Swiss juga sudah sangat maju sehingga sampah rumah tangga bisa jauh ditekan sampai tak bersisa.

  • Islandia

https://s04.s3c.es/imag/_v0/4239x2830/9/3/a/islandia-dreamstime-1.jpg

Islandia atau Iceland adalah negara dingin yang terletak di sebelah barat laut Eropa dan 1.000 kilometer dari Norwegia. Populasi penduduk Islandia juga sangat sedikit, yakni sekitar 800 ribu jiwa. Namun, negara indah ini memiliki pendapatan per kapita yang sangat besar dan menjadi salah satu negara kaya di dunia.

Bagaimana dengan kebersihan negaranya? Faktanya, Islandia menjadi salah satu negara dengan lingkungan terbersih di Eropa, bahkan dunia. Bahkan, sepuluh tahun lalu, Islandia pernah dinobatkan sebagai negara terbersih di dunia, seperti ditulis dalam laman Forbes. Meskipun saat ini peringkatnya menurun, Islandia masih termasuk ke dalam jajaran negara terbersih di dunia.

Baca juga : Film Terbaik Di Tahun 2021

Tags

Post a Comment

0 Comments

Top Post Ad


Buttom Ads Post